Harga Smartfren Andromax Ad687g dan Spesifikasi Lengkap

February 03, 2019
Smartfren Andromax Ad687g - Ponsel android yang dijual dengan harga murah memang saat ini sangat banyak sekali, baik itu dari brand lokal maupun luar negri. Tentu ini hal yang wajar karna mengingat teknologi selalu berkembang dan tak pernah mati, sehingga produk-produk lama mulai terkesan jadul karna produk-produk baru yang bermunculan sudah dibekali dengan fitur maupun spesifikasi yang lebih tinggi sedangkan harga jualnya pun terbilang sangat murah.

Salah satu smartphone yang menjadi legenda ialah Andromax A687g, smartphone buatan smartfren ini memang telah cukup lama dirilis sehingga tak heran jika banyak yang telah memiliki hp ini. Berbekal dengan spesifikasi yang lumayan membuat hp ini dapat bekerja dengan baik hingga saat ini, terlebih lagi smartphone yang menggunakan Os android ini juga mendukung cukup banyak aplikasi.





Smartphone yang hadir untuk meramaikan jajaran smartphone kelas bawah ini memang dijual dengan harga yang tak mahal, mengingat begitu tentu sobat harus bisa memaklumi spesifikasi yang dibawa hp Smartfren Andromax Ad687g ini. Hadir dengan ukuran yang tergolong sedang memang membuat smartphone ini cukup nyaman untuk digunakan, selain itu juga desain yang dibawanya sudah cukup enak untuk dipandang.

Layar berukuran 4,0 inci yang dibawanya juga sudah mampu menampilkan gambar dengan cukup baik. Panel berjenis TFT yang digunakan Andromax Ad687g ini memiliki resolusi sebesar FWVGA 854 x 480 piksel, resolusi seperti ini memang masih belum bisa menghasilkan tampilan yang tajam dan jernih, namun setidaknya layar yang dibawa hp ini sudah terlihat cukup jelas dan sudah bisa digunakan dengan baik pastinya.

Dapur pacu yang ditenagai dengan processor Quad-core 1.2 Ghz serta ram dengan kapasitas 512MB memang membuat hp Andromax Ad687g ini dapat berjalan lancar dengan menggunakan OS android jelly bean, kinerja yang dihasilkan memang cukup mumpuni dan juga bisa membuat aplikasi-aplikasi pendukung lainnya bisa bekerja dengan baik, terlebih dengan adanya dukungan GPU  Adreno 203 membuat kualitas grafis hp ini menjadi lebih baik, sehingga bisa membuat aktivitas gaming bisa berjalan tanpa ngelag.

Untuk keperluan selfie juga Smartfen Andromax Ad687g ini telah dibekali dengan dual kamera yang masing-masing beresolusi 3.2 Mp untuk bagian belakangnya dan 1.3 Mp untuk kamera depannya, dengan kamera seperti ini memang sudah membuat anda bisa berselfie, namun sayangnya hasil jepretan yang mampu dihasilkannya masih belum berkualitas bagus. Foto yang mampu dihasilkan kamera ini terlihat kurang jelas apalagi jika memotret dimalam hari.

Adapun untuk berinternet sobat harus puas dengan hanya dapat mengakses internet di jaringan EVDO Rev.A yang hanya bisa menembus kecepatan download 3.1 Mbps saja. Kemudian untuk fitur-fitur koneksi pendukungnya ada bluetooth, Wi-Fi yang mendukung hotspot, navigasi dengan teknologi A-GPS serta port microUSB versi 2.


Spesifikasi Smartfren Andromax Ad687g

  • Layar : 4,0 inci, FWVGA 854 x 480 piksel
  • Memory : 4 GB, MicroSD Up To 32 GB
  • Ram : 512MB
  • OS : Android 4.3 Jelly Bean
  • CPU : Quad-core 1.2 Ghz, ARM Cortex-A7
  • GPU : Adreno 203
  • Kamera Belakang : 3.2 MP
  • Kamera Depan : 1.3 MP
  • Dimensi : 9,9mm thick
  • Jenis layar : TFT Touchscreen, Capacitive with Multi Gesture
  • Dolby Digital Plus Audio Enhancer
  • Koneksi GPRS : Yes
  • EDGE : Yes
  • Kecepatan EVDO : Download Speed up to 3.1 Mbps (EVDO Rev.A)
  • Wifi : Yes, WiFi, Wi-Fi Hotspot (Tethering) up to 5 Users
  • USB : Yes, Micro-USB port Interface
  • Bluetooth : Yes, Bluetooth 3.0 with A2DP support
  • Radio : FM radio
  • GPS : Yes, with A-GPS support
  • Baterai : Tipe Li-ion  1500mAH

Harga Smartfren Andromax Ad687g

Hp ini memang telah dirilis beberapa tahun yang lalu, sehingga tak heran jika harganya telah turun drastis. Bagi sobat yang punya hp ini dan ingin menjualnya, maka bandrol yang pantas untuk ditawarkan ya sekitar 300 ribuan lebih lah, adapun bagi sobat yang sedang mencari referensi untuk membeli smartphone baru kami menyarankan agar membandingkan dulu beberapa smartphone, tapi harus sesuai dengan kocek yang anda miliki ya.

Demikian hanya itu saja ulasan yang dapat kami berikan seputar Smartfren Andromax Ad687g kali ini, jangan lupa untuk mensharenya ya, kami sangat berterimakasih banyak atas kunjungan anda.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments