Harga Smartfren Andromax Ad681h dan Spesifikasi Lengkap

February 05, 2019
Harga Andromax Ad681h - Smartphone murah memang menjadi sebuah perangkat yang cukup menarik perhatian, teknologi yang semakin canggih dan terus berkembang tanpa henti, semuanya saling berlomba untuk menunjukan taringnya, dan tidak terkecuali salah satu vendor lokal yang sudah cukup terkenal yaitu smartfren, smartfren memang merupakan perusahaan yang cukup hebat bukan hanya bergerak dibidang smartphone saja, tapi juga mulai dari operator cdma, modem, router dan masih banyak yang lainnya.

smartfren memang berbeda dari beberapa perusahaan smartphone lainnya, karna smartfren membawa jaringan evdo dan mewajibkan para penggunanya untuk menggunakan kartu smartfren juga, Andromax Ad681h sebenarnya telah lama malang melintang dipasaran sejak tahun 2014 lalu hingga sekarang ini, dengan membawa fitur-fitur yang lumayan canggih dan juga spesifikasi yang termasuk juara, tapi hebatnya harga yang ditawarkan sangat terjangkau sekali, dengan perpaduan teknologi yang cukup memukau tak ayal membuat masyarakat indonesia banyak yang kepincut dengan Smartfren Andromax Ad681h ini, semakin banyaknya pesaing baru yang meramaikan jajaran smartphone di indonesia kian lama makin semakin banyak saja pilihan yang disajikan, untuk itu mari akan abang bahas bagaimana sih Spesifikasi Dan Harga Andromax Ad681h, berikut ini pembahasannya langsung di simak gan.

Review Smartfren Andromax Ad681h




Desain Bodi Canggih Dan Elegan

bodi yang canggih memang sangat menawan apalagi desainnya yang modern ini membuat Andromax Ad681h terlihat tidak kaku, ukurannya yang memiliki Tinggi: 131 mm, dengan Lebar: 66.5 mm, memang cukup luas untuk kategori smartphone, namun dengan Tebal 10 mm membuat smartfren ini begitu modern, dengan ukuran segini  dipastikan sobat bisa nyaman dalam menggenggam hp walaupun dengan satu tangan, layar berukuran 4.5 inch memang lumayan besar dan juga nyaman untuk dilihat, dengan teknologi yang dibawa TFT Capacitive Touchscreen 480 x 854 px membuat tampilan semakin bagus saja dengan layar ini sobat akan dengan  nyaman dalam melihat atau mengklik layar, walaupun memang untuk layar ini sendiri sudut pandangnya masih terbatas.

Processor Bertenaga 4 Otak

menarik memang untuk ukuran smartphone murah sudah membawa processor Quad-Core dengan kecepatan 1.2 GHz Snapdragon Cortex A7, dengan processor ini pastinya kecepatan mengolah data menjadi semakin lebih baik, walaupun aplikasi yang dijalankan lumayan berat, apalagi dengan tambahan GPU akan membuat kebutuhan pengolahan grafis menjadi jauh lebih baik, dengan menggunakan GPU Adreno 302 akan membuat tampilan layar saat bermain game atau menonton video bisa menjadi lebih nyata, dan halus.

memori RAM yang dibawa masih berkapasitas 512 MB, ram ini mungkin bisa sobat pakai untuk menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan, bahkan untuk bermain game yang lumayan sekalipun, akan tetapi bagi saya ram dengan kapasitas segini sudah masuk kedalam kategori kecil di jaman sekarang ini, terlebih lagi sekarang sudah semakin banyak aplikasi yang disediakan oleh developerz yang semuanya bisa sobat dapatkan diplaystore.

untuk urusan penyimpanan yang dibawa Andromax Ad681h sudah cukup canggih, dan saya kira sudah bisa mencukupi kebutuhan sobat, dengan kapasitas memori internal 4 GB, sobat sudah bisa dengan mudah menyimpan berbagai file baik aplikasi maupun lainnya, tapi untuk file multimedia sih saya saranin agar disimpen di memori external saja, sobat tinggal beli memori yang bertipe microSD tapi jangan sampai lebih dari 32 GB ya, kalau sistem operasi yang dibawa sudah memakai os jelly bean versai terakhir, dan kemungkinan besar bisa sobat update ke kitkat, dengan os ini juga tampilan memang terlihat sederhana dan juga modern pastinya, tidak hanya itu beberapa aplikasi populer juga seperti BBM, line atau yang lainnya sudah bisa sobat install di Smartfren Andromax Ad681h memang canggih juga nih handphone.

Dual On Evdo Dan GSM

seperti biasa smartfren selalu membawa koneksi evdo yang bisa sobat isi dengan kartu cdma yaitu smartfren juga, kalau untuk sim 2 nya sih bisa diisi dengan kartu gsm, tapi jangan salah walaupun kecepatan internet masih evdo tapi sudah bisa berjalan dengan cepat, cuma masalahnya kebanyakan orang males beli smartfren paketan internet yang ditawarkan lumayan mahal.

untuk koneksi yang lainnya sudah begitu lengkap ada fitur WiFi yang bisa sobat manfaatkan untuk internetan tanpa pulsa ditempat yang free wifi, dan kalau sobat orang yang baik juga sudah ada hotspot, untuk urusan berbagi file sudah bisa menggunakan bluetooth v3.0, kemudian juga kalau sobat ingin menghubungkan hp dengan laptop atau komputer bisa menggunakan microUSB v2.0 jadi ga masalah lah kalau urusan konektivitas.

Foto Dengan Kualitas Baik

kalau kamera memang sudah cukup baik, dengan kamera belakan yang beresolusi 5 Mp sobat sudah bisa memotret di situasi apapun, terlebih lagi ada fitur LED flash yang bisa sobat pakai untuk memotret di tempat yang minim cahaya, sedangkan kamera depannya sudah ada kamera dengan resolusi 1.3 Mp, yang mungkin sudah bisa pakai untuk video chat, atau video call.

baterry yang besar juga dapat membuat daya tetap hemat walaupun dipakai secara lama, dengan beterry yang memiliki kapasitas besar, sobat tak usah repot-repot bawa power bank, hanya saja belum ada fitur fast charging jadi proses pengecasan berjalan luamayan lama.



Spesifikasi Smartfren Andromax Ad681h

JaringanDual SIM ON, CDMA2000-1X Evdo Rev A (3.5 G), GSM
DimensiTinggi: 131 mm, Lebar: 66.5 mm, Tebal 10 mm
LayarTFT Capacitive Touchscreen 4.5 inch 480 x 854 px.
KameraKamera belakang: 5 MP LED Flash. Kamera depan: 1.3 MP
OSAndroid 4.3 (Jelly Bean)
ProsesorQuad Core 1.2 GHz Snapdragon Cortex A7
GPUAdreno 302
MemoriRAM 512 MB, ROM 4 GB, microSD maks 32 GB
KonektivitasWiFi, WiFi Hotspot, Bluetooth 3.0
BateraiLi-Ion 1750 mAh
WarnaHitam, Putih, Biru


Harga Smartfren Andromax Ad681h

Harga Mito T660 BaruRp 899.000
Harga Mito T660 BekasRp 579.000



Demikian informasi mengenai Spesifikasi Dan Harga Smartfren Andromax Ad681h ini saya sampaikan, berhubung hp ini juga rilisan tahun 2014, jadi bagi saya sendiri tidak heran kalau ada beberapa spesifikasi dan fitur yang tertinggal, dari segi harga juga sebenarnya sudah mengalami penurunan yang cukup tajam, tapi bagi sobat yang mau beli handphone baru masih banyak juga ko smartphone dengan kuailitas yang lebih mumpuni mungkin juga sobat bisa ngulik di website ini.

mohon maaf atas segala kekurangan mula dari ketidak jelasan informasi atau mungkin kesalahan penulisan, saya hanya bisa mengucapkan terimakasih banyak atas kunjungannya, kalau ada pertanyaan tanya aja dibawah sini, sekian dari saya terimakasih wassalamualaikum.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments